Kabar Duka
BREAKING NEWS: Penyanyi Hamdan ATT Meninggal Dunia Siang Hari Ini
Penyanyi dangdut senior, Hamdan ATT dikabarkan meninggal dunia siang ini. Kabar duka itu dibenarkan oleh putrinya, Aisyah.
Penulis: Bayu Indra Permana | Editor: Budi Sam Law Malau
WARTAKOTALIVE.COM, JAKARTA - Penyanyi dangdut senior, Hamdan ATT dikabarkan meninggal dunia siang ini.
Kabar duka itu dibenarkan oleh putrinya, Aisyah ketika dihubungi oleh awak media melalui pesan Whatsapp.
"Waalaikumsalam, betul meninggal dunia pukul 12.00," kata Aisyah saat dihubungi awak media, Selasa (1/7/2025).

Sayangnya belum ada penjelasan lebih lanjut terkait penyebab Hamdan ATT meninggal dunia siang ini.
Sebelumnya Hamdan ATT sempat diketahui menjalani operasi usai mengalami pecah pembuluh darah.
Beberapa tahun lalu sekira tahun 2024, Aisyah sempat mengabarkan bahwa ayahnya itu harus menjalani operasi akibat pecah pembuluh darah.
"Benar, ayah kami Hamdan ATT, baru menjalani operasi di RS Polri Kramat Jati dikarenakan cairan di otak," beber Aisyah.
"Kemudian, memang ada pecah pembuluh darah," katanya.
Hingga kini belum ada keterangan lebih lanjut terkait penyebab Hamdan ATT meninggal dunia serta rumah dukanya.
Almarhum juga dikabarkan sudah terkena stroke berulang dan penyakit ginjal yang membuatnya terbaring di atas ranjang.
Baca berita WartaKotalive.com lainnya di Google News dan WhatsApp
Najwa Shihab Peringati 40 Hari Almarhum Suami, Akui Ibrahim Sjarief Assegaf Masih Ada di Rumah |
![]() |
---|
Ibu Mita The Virgin Meningga karena Kanker Paru, Sempat Divonis Bertahan 3 Bulan |
![]() |
---|
Derita Kanker, Emmy Sofyana Ibu Mita The Virgin Meninggal Dunia di RS Kanker Dharmais Jakarta Barat |
![]() |
---|
Desainer Langganan Artis Hengki Kawilarang Meninggal Dunia, Ivan Gunawan Rasakan Duka Mendalam |
![]() |
---|
Dihadiri Selebritas, Jenazah Gustiwiw Dimakamkan di TPU Jatisari Bekasi Diiringi Tangisan Keluarga |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.