Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
DOWNLOAD
Tribun
LIVE
tag populer

Iran Tuding Tetangganya Bantu Israel, Azerbaijan Izinkan Jet IAF Melintas Buat Bombardir Teheran

Menurut laporan dari pihak Iran, serangan udara Israel terhadap Teheran dan Karaj diduga diluncurkan melalui wilayah udara di atas Laut Kaspia

Tribun X Baca tanpa iklan
Penulis: Hasiolan Eko P Gultom
zoom-in Iran Tuding Tetangganya Bantu Israel, Azerbaijan Izinkan Jet IAF Melintas Buat Bombardir Teheran
DSA/Tangkap Layar
SERANG IRAN - Jet tempur F-15 Israel yang digunakan saat menyerang Iran dalam perang 12 hari pada Juni 2025. Iran menuding negara tetangga mereka, Azerbaijan membantu Israel dengan memberikan ruang wilayah udara jet-jet Israel untuk melintas saat melakukan pengeboman. 

Iran Tuding Tetangganya Bantu Israel, Azerbaijan Izinkan IAF Pakai Wilayah Udaranya Buat Bombardir Teheran  

TRIBUNNEWS.COM — Ketegangan dilaporkan meningkat antara dua negara bertetangga, Iran dan Azerbaijan.

Peningkatan ketegangan ini menyusul tuduhan Iran kalau tetangganya tersebut mengizinkan jet tempur Israel (Israel Air Forces/IAF) menggunakan wilayah udaranya untuk mengebom Iran dalam perang 12 hari baru-baru ini.

Baca juga: AS Tuding Garda Revolusi Iran Dalang di Balik Operasi Hacker Robert: Ada Email Aktris Film Dewasa

"Pemerintah Iran secara resmi meminta Azerbaijan untuk menyelidiki tuduhan kalau Israel menggunakan wilayah udaranya untuk menyerang Iran pada saat hubungan diplomatik antara kedua negara sedang dalam kondisi yang sangat tegang," tulis laporan situs militer dan pertahanan, DSA, dikutip Selasa (1/7/2025).

Sumber-sumber di Iran mengklaim, jet tempur Israel menggunakan wilayah udara Azerbaijan, terutama di Laut Kaspia, untuk melakukan serangan udara presisi di Teheran dan beberapa wilayah lainnya.

"Serangan udara jauh di dalam wilayah Iran diyakini "difasilitasi" melalui hubungan diplomatik dan militer yang erat antara Azerbaijan dan Israel," tulis laporan itu.

Menurut laporan dari pihak Iran, serangan udara Israel terhadap Teheran dan Karaj diduga diluncurkan melalui wilayah udara di atas Laut Kaspia — koridor wilayah udara yang hanya boleh digunakan oleh Azerbaijan karena Iran menganggap Armenia, Rusia, dan Turkmenistan sebagai sekutu regional.

Rekomendasi Untuk Anda

"Serangan Israel terhadap Tabriz dikatakan menggunakan wilayah udara Irak, sementara serangan terhadap Kermanshah dan Isfahan juga dilancarkan Israel dari Irak setelah sistem pertahanan udara Iran di wilayah tersebut dihancurkan," tambah laporan tersebut.
 
Walaupun Azerbaijan secara keras membantah mengizinkan wilayah udaranya digunakan untuk melancarkan serangan terhadap Iran atau negara lain, pejabat Iran secara terbuka merujuk pada laporan media yang diduga menunjukkan adanya kerja sama semacam itu.
 
Namun, para pejabat Iran tidak membuat tuduhan langsung, tetapi malah menekankan perlunya klarifikasi dan transparansi mengenai masalah ini.

Presiden Iran Masoud Pezeshkian dilaporkan mengangkat masalah tersebut dalam percakapan dengan mitranya dari Azerbaijan, Ilham Aliyev, untuk menandakan keprihatinan Teheran atas dugaan pelanggaran wilayah udara.

Serang Langsung Khamenei

Duta Besar Iran untuk Armenia juga mengkritik kepemimpinan Baku, yang memicu gelombang reaksi keras di media Azerbaijan, termasuk serangan pribadi terhadap Pemimpin Tertinggi Iran, Ayatollah Ali Khamenei.

Dalam sebuah artikel yang diterbitkan oleh portal berita Azerbaijan Caliber, penulisnya mengklaim bahwa “musuh utama Iran bukanlah individu tertentu atau perwakilan diplomatik, melainkan Pemimpin Tertinggi, Ali Khamenei sendiri.”

Artikel tersebut juga menuduh Khamenei sebagai dalang di balik kebijakan "permusuhan dan subversif" yang telah berlangsung lama terhadap Azerbaijan dan mengklaim bahwa setiap provokasi dan kebocoran informasi sensitif dapat ditelusuri kembali ke kantor pemimpin Iran.

"Ini bukan insiden yang terisolasi (berdiri sendiri)," kata artikel itu.

“Ini adalah sebuah ideologi — dan arsiteknya adalah Ali Khamenei.”

Halaman
123
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Klik Di Sini!
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
×

Ads you may like.

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas